Sepeninggal Kirani, Ketua KONI Babar Berpesan agar Kirana tidak Patah Semangat

BANGKA BARAT — Nama Kirana dan saudara kembarnya Kirani tidak asing lagi di dunia atletik Bangka Barat. Kedua putri pasangan Fitriani atau Liza ( 45 ) dan Rulam ( 64 ) ini selalu mengukir prestasi membanggakan pada setiap event kejuaraan lari yang mereka ikuti.

Seperti umumnya saudara kembar, Kirani dan Kirana bagai tidak dapat dipisahkan, baik pada saat latihan maupun prestasi.

Dari sekian banyak prestasi yang pernah diukir si kembar yang tergabung dalam Persatuan Atletik Seluruh Indonesia ( PASI ) Bangka Barat ini antara lain, juara 1 dan 3 Lomba Lari 10K tahun 2016 Bangka Barat, Juara 1 Lomba Lari 10K tahun 2019 dan segenap prestasi lainnya.

Sejumlah piala dan medali pun telah banyak dikoleksi oleh Kirana dan Kirani.

Menurut bibinya yang biasa disapa Teteh, almarhumah Kirani selalu menempel sang kakak, Kirana dalam mengukir prestasi. Bakat kedua anak tiga belas tahun ini diturunkan dari sang ibu, Fitriyani atau Liza yang juga mantan pelari.

” Mereka memang dari kecil sudah sering mengikuti lomba lari, dari kecil sudah menyukai olahraga lari. Bakatnya didapat dari ibunya. Dulu ibunya juga seorang pelari,” ujar Teteh di kediaman Rulam dan Liza, Kampung Pait Jaya Desa Belo Laut, Rabu ( 1/4/2020 ) sore.

Kini Kirana tidak lagi ditemani sang adik, Kirani. Kepergian adiknya tentu menyisakan duka dalam hatinya.

Kabid Pemudaan dan Olahrga Disdikpora Bangka Barat, Bastomi, S. Pd, memberikan pesan dan support kepada Kirana agar tidak patah semangat dan tetap latihan.

Begitu pula dengan Ketua KONI Bangka Barat, H. Muhammad Amin, juga menitipkan pesan yang sama.

” Walaupun sekarang Kirana tinggal sendiri, tapi kita berharap dia tidak patah semangat. Jalannya untuk meraih prestasi masih panjang. Kita akan terus mensupport agar Kirana tetap bersemangat,” ucap H. Amin. ( SK )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *