Pencuri Sepeda Motor di Dusun Selindung Desa Air Putih Diringkus Polisi

HEADLINE, HUKRIM279 Dilihat

Muntok — Warga Dusun Keranji, Desa Rambat berinisial IW ( 36 ) diciduk anggota Sat Reskrim Polres Bangka Barat. Pria ini diduga melakukan pencurian sepeda motor di Pantai Bendul, Dusun Selindung Desa Air Putih pada Kamis ( 25/3 ) lalu.

Kasat Reskrim Polres Bangka Barat, AKP Andri Eko Setiawan mengungkapkan, IW diduga mencuri sepeda motor Yamaha FIZ – R warna hitam milik Solid Ramadani di Dusun Selindung, saat si pemilik sedang bekerja menambang timah.

” Kebetulan kunci kontak motor sudah rusak, jadi sekali engkol langsung nyala. Motornya ditinggal pergi menambang di Pantai Bendul Dusun Selindung. Polisi mendapatkan laporan menindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan,” jelas Andri, Rabu ( 31/3 ).

Selanjutnya, enam hari kemudian, tepatnya pada Rabu ( 31/3 ), pelaku berhasil dibekuk anggota Sat Reskrim Polres Bangka Barat di kediamannya di Desa Rambat, Kecamatan Simpang Teritip.

” Pelaku kita tangkap saat sedang di dalam rumah. Barang bukti yang diamankan, satu unit sepeda motor Yamaha FIZ – R tahun 1999 warna hitam. Pelaku beserta barang bukti dibawa ke Mapolres Bagka Barat guna proses hukum lebih lanjut,” terang Andri.

Atas kejadian tersebut, Kasat Reskrim menghimbau masyarakat untuk lebih berhati – hati memarkir kendaraan.

” Kami menghimbau agar kiranya masyarakat sebelum memarkirkan kendaraannya untuk mencari tempat yang aman dan dengan mengunci kontak kendaraan,” pungkasnya. ( SK )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *