Sarasehan Sejarah Kenang – Kenang Membawa Kemenangan Di Museum Timah Muntok

Duta Radio – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Barat menyelenggarakan Sarasehan Sejarah di Museum Timah Muntok, Bangka Barat, Sabtu ( 29/07/17 ) pagi.
Tema yang diangkat dalam Sarasehan tersebut “ Kenang – kenang Membawa Kemenangan”  dengan narasumber putri sulung Proklamator Drs. Mohammad Hatta ,Prof. Hj. Meutia Farida Hatta, Drs. Akhmad Elvian, seorang Penulis Buku Sejarah dan Kepariwisataan,  dan Chairul Amri Rani, M. Eng. tokoh pemerhati sejarah dan kebudayaan Kota Muntok dengan Moderator Sekretaris Daerah Provinsi Bangka Belitung Dr. Yan Megawandi.
Acara tersebut juga dihadiri Bupati Bangka Barat H. Parhan Ali, Sekda Yunan Helmi, Anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung A. Riyanto dan Deddy Wijaya, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Bangka Barat Suwito, Ketua Tim Penggerak PKK Bangka Barat Hj. Annisa Parhan,  Kepala OPD Pemkab Bangka Barat, Ormas dan para Tokoh Pemerhati Sejarah Muntok.
Sarasehan Sejarah merupakan salah satu acara dari rangkaian acara Wisata Kebangsaan Kabupaten Bangka Barat yang digelar dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 72.
Bupati Bangka Barat H. Parhan Ali mengatakan, tujuan dari Seminar Sejarah Kenang – Kenang Membawa Kemenangan adalah untuk mengingat kembali para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia yang pernah diasingkan di Kota Muntok.
“ Oleh karena itu pada kesempatan ini marilah bersama – sama kita menengok kembali sejarah perjuangan bangsa kita,” kata Parhan.
Parhan melanjutkan, kemerdekaan yang telah dicapai sekarang ini adalah hasil perjuangan para Pahlawan Bangsa tanpa kenal lelah dengan menumpahkan darah dan air mata.   “ Mereka mempertaruhkan nyawa demi kemerdekaan bangsa kita, sungguh luar biasa, ” ujarnya.
Untuk   itu lanjut Parhan, Pemerintah Kabupaten Bangka Barat memberi kesempatan kepada semua lapisan masyarakat untuk kembali mengenang jasa – jasa Para Pahlawan Bangsa dalam Rangkaian Kegiatan Pelestarian Nilai Sejarah Wisata Kebangsaan yang salah satunya adalah Sarasehan Sejarah.
Dalam kesempatan yang sama,  Sekretaris Daerah Provinsi Bangka Belitung, Yan Megawandi mengatakan, Sarasehan Sejarah Kenang – kenang Membawa Kemenangan adalah sebuah hadiah besar bagi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebagai pengingat sejarah perjuangan bangsa.
 “ Sarasehan ini adalah sebuah hadiah besar bagi Provinsi Bangka Belitung untuk mengingat kembali sebuah perjalanan sejarah perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia yang meninggalkan jejaknya di Pulau Bangka salah satunya di  Kota Muntok,” kata Yan Megawandi.
Dia juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Bangka Barat yang mendedikasikan acara Wisata Kebangsaan bukan hanya untuk Pemerintah Provinsi  Bangka Belitung tapi juga untuk NKRI.
“ Terutama kami ingin menghaturkan rasa terima kasih dan penghormatan kami kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Bangka Barat yang telah mendedikasikan acara ini bukan hanya untuk Provinsi Bangka Belitung tapi juga buat Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ucap dia. ( SK )