KWP Muntok Kurban Dua Sapi Untuk Pertama Kali

Duta Radio – Untuk pertama kalinya setelah berdiri selama tiga puluh dua tahun,Koperasi Warga Peltim ( KWP ) Muntok melaksanakan kurban pada hari Raya Idul Adha 1438 H.
Sejak pagi panitia kurban dan anggota KWP sudah berkumpul di Sekretariat Koperasi yang beranggotakan 800 orang tersebut untuk melaksanakan penyembelihan.
Penyembelihan dua ekor sapi dilakukan pada Sabtu (2/9/ 17) di Sekretariat KWP Muntok Jalan Raya Peltim.
” Untuk kurban ini selama tiga  puluh dua tahun KWP berdiri, baru kali ini, kebetulan  masa kepenguruan saya yang ketiga tahun, baru kali ini kita melaksanakan kurban,” ujar Ketua Koperasi Warga Peltim, Aad Tirta Fujaka, Sabtu ( 2/9/17 ) di Sekretariat KWP Muntok.
Menurut Aad Tirta Fujaka,  dia merasa sangat terpanggil untuk melaksanakan kurban. Karena menurut dia, koperasi tidak hanya mengurusi anggota saja, tapi juga ibadah dan hubungan dengan Allah SWT harus dijaga.
” Koperasi bukan hanya mengurusi anggota saja, bukan hanya hablum minannass tapi juga hablum minallah harus kita jaga juga,” ujar pria yang biasa disapa Jaka ini.
Lebih lanjut dia menambahkan, seekor sapi dari kedua sapi tersebut dibeli dari SHU ( Sisa Hasil Usaha ) KWP sendiri. Sedangkan tambahan seekor lagi mereka mendapatkan dukungan dari  mitra kerja KWP Muntok, Bank Syariah Bangka Belitung.
” KWP memang menyiapkan dana sendiri dari SHU, sedangkan yang seeokornya lagi di support oleh mitra kerja kita, Bank Syari’ah Bangka Belitung. Jadi total sapi untuk kurban hari ini sebanyak dua ekor, ” imbuh Jaka.
Daging sapi tersebut kata Jaka disamping akan dibagikan kepada anggota KWP yang berhak, juga akan dibagikan kepada masyarakat dan kerabat anggota KWP yang  berhak untuk menerima daging kurban tersebut.
” Pertama itu kepada anggota Koperasi yang memang berhak untuk menerimanya, kedua kepada masyarakat, ketiga, nanti ditambah kepada kawan – kawan dan kerabat – kerabat anggota yang memang berhak untuk menerimanya,” tambahnya.
Pria yang juga menjabat Kepala Bidang Mutasi di BKPSDMD ( Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah ) Kabupaten Bangka Barat ini berharap dengan ibadah kurban yang mereka lakukan mendapat berkah dari Allah SWT.
” Harapannya dimasa – masa mendatang Koperasi Warga Peltim ini tetap jaya dan mendapat barokah dari Allah SWT, inilah pengorbanan kami dari pengurus dan  anggota Koperasi. Mudah – mudahan apa yang kami persembahkan untuk agama kami ini, untuk koperasi kami ini, dari bulu – bulunya nanti akan tersebar menjadi amal ibadah anggota kami yang seluruhnya ada di Koperasi Warga Peltim ini,” pungkas Jaka. ( SK )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *