Muntok — Pemerintah Kabupaten Bangka Barat sedang melaksanakan Open Bidding jabatan Sekretaris Daerah yang sampai saat ini belum ada pejabat definitif pasca Yunan Helmi diberhentikan.
Bupati Bangka Barat, Markus usai melantik Kepala Dinas Dukcapil, Muhammad Kaidi mengatakan, beberapa pejabat eselon 2B di lingkungan Pemkab Bangka Barat mempunyai potensi dan peluang untuk jabatan paling puncak dalam pola karier PNS di daerah ini.
Nama – nama yang disebut Markus berpeluang diantaranya, Asisten I bidang Pemerintahan dan Sosial, Muhammad Soleh, Asisten III bidang Administrasi dan Umum, Ir. Herzon, Kepala Dinas Dukcapil Muhammad Kaidi. Bahkan Pj. Sekda saat ini, Hartono, S.E, kata Bupati juga berpeluang.
” Kita juga sudah melakukan lelang Sekda. Kalau saya baca-baca masih ada banyak pejabat kita yang bisa contohnya Pak Heru Pak Soleh Pak Herson termasuk Pak Kaidi kalau nggak salah ya. Pak Pj. kita termasuk juga ini,” ujar Markus di OR I Setda Bangka Barat, Jum’at ( 3/7/2020 ).
Markus mempersilahkan nama – nama tersebut untuk mendaftarkan diri. Nantinya kata dia Bupati akan melihat siapa yang terbaik untuk menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Barat.
” Jangan malu – malu karena saya lihat semua berpengalaman. Ini kesempatan bagi eselon 2B yang mempunyai kemampuan dan persyaratannya pun mencukupi,” pungkasnya. ( SK )