Pasutri Warga Kelapa Ditemukan Tak Bernyawa di Dalam Pondok

Kelapa – Sepasang suami istri ditemukan tak bernyawa di dalam pondok di daerah Lambau, Kelapa Timur, Kecamatan Kelapa, Selasa ( 7/5/2019 ) sekira pukul 20:30 WIB.

Tubuh tak bernyawa tersebut diketahui bernama Marzuki bin Abdullah ( 50 ), warga Desa Maras Senang, Kecamatan Bakam, Kabupaten Bangka dan Erna Binti Asli ( 47 ), warga Desa Maras Senang.

Jenazah Marzuki dan istrinya, Erna, ditemukan pertama kali oleh Noviar ( 21 ), warga Simpang Tempilang yang datang ke pondok bersama Rizal ( 32 ), menantu korban. Saat tiba di TKP , Noviar dan Rizal melihat ada bercak darah di bawah pondok.

Detik selanjutnya, Noviar kaget melihat Marzuki tewas tergantung dengan leher terlilit kain sarung. Tak hanya itu, istri Marzuki, Erna juga ditemukan tewas dengan leher ada luka seperti dibacok dengan menggunakan alat potong. Selain itu, kedua kaki Erna terdapat luka robek mengakibatkan darah mengucur deras hingga ke bawah pondok.

Peristiwa itu kemudian dilaporkan oleh seorang PNS warga Tempilang bernama Suhirman ( 48 ) ke Mako Polsek Kelapa.

Jenazah pasangan suami istri itu selanjutnya dievakuasi Tim Kapolsek Kelapa dipimpin AKP Ayu Kusuma Ningrum.

” Dugaan sementara berdasarkan keterangan, korban membunuh istinya dan kemudian korban bunuh diri. Kita masih menunggu hasil pemeriksaan dan hasil dari Tim Identifikasi Polres Bangka Barat untuk penyebab kematian korban,” jelas Kapolsek Kelapa, AKP Ayu Kusuma Ningrum. ( SK )

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *