Pencuri Televisi Diamankan Polres Bangka Barat

BANGKA BARAT, HUKRIM231 Dilihat

Muntok ( Radio Duta ) – Isa Asadi ( 54 ) yang tinggal di seputaran Kompleks Perkantoran Pemda Bangka Barat kaget bukan kepalang. Saat dia bersama istrinya pulang kerumah sehabis berpergian pada Rabu ( 2/5/2018 ) silam sekira pukul 07:15 wib, istrinya mendapatkan televisi 32 inch merk Sharp dan tas yang diletakkan diatas meja raib. Tidak hanya itu, tabung gas 3 kg dan sepatu olahraga pun lenyap tidak berada ditempatnya lagi.

Kejadian pencurian dirumahnya dilaporkan Isa Ashadi ke Polres Bangka Barat berdasarkan LP/B-52/V/2018/Babel/Res Babar/ SPKT pada tanggal 02 Mei 2018 di Komplek Pemda Babar.

Dari hasil penyelidikan Tim Opsnal Satreskrim Polres Bangka Barat pada Sabtu ( 15/5 2018 ) sekira pukul pukul 02.00 wib, petugas memperoleh informasi bahwa terduga pelaku pencurian tersebut adalah Mau (18) warga Pal 3 Desa Belo Laut dan KN (17) yang berperan membantu pelaku menjual barang curian. Keduanya masih berstatus pelajar.

Kedua terduga pelaku itupun ditangkap dan diintrogasi. Dari keterangan pelaku Mau, bahwa pencurian tersebut dilakukan bersama satu orang rekannya yang bernama Oj yang masih dalam pencarian.

Beberapa barang bukti pun berhasil disita petugas dari para pelaku, yakni, 1 unit TV 32 inch merk Sharp dan 1 buah tabung gas 3 Kg.

Kasatreskrim Polres Bangka Barat AKP Rais Mu’in S.I.K seizin Kapolres Bangka Barat menjelaskan, akibat pencurian tersebut, korban mengalami kerugian sekitar Rp.3 juta. Kini pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolres Bangka Barat untuk kepentingan penyelidikan. ( Karmanto ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *