Pencuri Pasir Timah Unmet Muntok Diamankan

BANGKA BARAT, HUKRIM201 Dilihat

Muntok – Dua terduga pelaku pencuri pasir timah di kawasan Tipe O Unmet Muntok, SA alias UD ( 46 ) dan SYK alias AN ( 37 ) diamankan Sat Reskrim Polres Bangka Barat. SA alias UD warga Kampung Teluk Rubiah, Muntok, sedangkan SYK alias AN, warga Gang Cik Mas, Muntok.

Kedua terduga pelaku diamankan saat sedang berada di kediamannya masing – masing. SA alias UD ditangkap pada Kamis ( 16/5/2019 ) di Kampung Teluk Rubiah dan SYK alias AN diamankan di Gang Cik Mas Kelurahan Sungaibaru, Muntok.

Menurut Kanit Pidum Polres Bangka Barat, IPDA Hafiz Febriandani yang memimpin operasi penangkapan SA dan SYK, dari terduga pelaku, Polisi berhasil mengamankan 35 karung berisi pasir yang diduga mengandung mineral timah dan satu unit mobil pick up warna hitam Nopol BN 8281 RB diduga digunakan kedua pelaku dalam aksinya.

Kini pelaku diamankan di Polres Bangka Barat guna proses lebih lanjut. ( *** )

Sumber : Humas Polres Bangka Barat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *