Muntok – Sat Polair Polres Bangka Barat membantu mengantar jenazah Yuliana ( 40 ), ke kampung halamannya di Pamulutan Kabupaten Ogan Komering Ilir Provinsi Sumatera Selatan, Selasa ( 12/2/2019 ) siang.
Kasat Polair IPTU Ferry Gunadi mengatakan, Yuliana adalah seorang ibu rumah tangga yang berdomisili di Kampung Menjelang Kelurahan Tanjung, Muntok, meninggal dunia karena sakit.
Jenazahnya diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Kalian dengan menggunakan kapal speed Sat Polair menuju kampung halamannya.
Sebelumnya, Sat Polair juga membantu menyiapkan mobil dan keranda untuk membawa jenazah.
Kasat Polair IPTU Ferry Gunadi mengungkapkan rasa duka cita yang mendalam. Ia mengatakan, giat ini merupakan wujud rasa kemanusiaan untuk membantu sesama.
” Kita harus selalu berada di tengah-tengah warga masyarakat dalam situasi dan kondisi apapun, terutama disaat warga sedang berduka cita seperti ini” ungkap IPTU Ferry, Kamis (13/2) sore.
Menurutnya, jenazah Yuliana tiba di rumah duka pukul 16:00 WIB, Selasa ( 12/2 ) dan telah diterima oleh pihak keluarga.
” Alhamdulilah almarhum sampai ke rumah duka pukul 16.00 WIB kemarin dengan melalui laut menggunakan kapal speed dan diterima langsung oleh keluarga,” ujarnya.
Terpisah, Win, dari pihak keluarga almarhumah Yuliana, mengatakan pihak keluarganya merasa sangat terbantu. Dia mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Sat Polair Polres Bangka Barat.
“Kami sangat berterima kasih dengan pihak Kepolisian terutama Pak Kasat Pol Air yang sudah membantu mengantarkan jenazah almarhumah ke kampung halamannya,” ucap Win. ( SK )